Banyuwangi, BASARNAS – Tim SAR gabungan berhasil menemukan keberadaan kakek Suroto (64) dalam kondisi selamat, pada Selasa (13/8/2024), pagi hari sekitar pukul 03.40 WIB.
Kepala Kantor SAR Kelas A Surabaya, Muhamad Hariyadi mengatakan, kakek Suroto ini pertama kali ditemukan oleh warga sekitar sungai desa Tegalarum, keca matan Sempu, di lokasi yang berjarak sekitar 200 meter dari lokasi kejadian.
Saat ditemukan, lanjut Hariyadi, kakek Suroto sedikit lemas. Ia kemudian dian tarkan oleh personel tim SAR gabungan ke rumahnya dan diserahkan pada keluar ganya.
Sebelumnya dalam upaya pencarian kakek Suroto, tim SAR gabungan telah mengerahkan satu SRU air untuk melakukan penyisiran di sungai Tegalarum dengan menggunakan perahu rafting, jarak yang ditempuh sekitar 2 kilometer.
Untuk mengoptimalkan upaya pencarian, tim SAR gabungan menempatkan beberapa orang personelnya untuk melakukan pemantauan di beberapa lokasi di sepanjang aliran sungai.Tim SAR gabungan juga menyebarkan informasi kejadian yang dialami korban kepada warga sekitar.
Dengan penyebarluasan informasi tersebut, diharapkan jika ada warga yang melihat posisi korban, agar segera melaporkannya kepada tim SAR gabungan agar bisa ditindaklanjuti.
Upaya pencarian dan evakuasi korban ini berhasil berkat kerjasama yang baik dari sejumlah pihak, diantaranya dari tim operasi Pos SAR Banyuwangi, Polsek Sempu, Koramil Sempu, BPBD Banyuwangi, TAGANA, 851 Rescue, warga sekitar dan potensi SAR lainnya. (Hms)