Surabaya, BASARNAS – Sebanyak 191 orang murid beserta sejumlah guru SDN Kertajaya IV kota Surabaya senang saat tim Kantor SAR Surabaya datang di sekolah mereka, pada Senin (13/3/2023) siang.
Tim Kantor SAR Surabaya datang menghampiri para murid SDN Kertajaya IV Surabaya dengan satu misi, yaitu untuk mengenalkan tentang Pencarian dan Pertolongan (SAR) sejak dini kepada para anak-anak usia sekolah.
Saat materi kelas, para murid SDN Kertajaya IV Surabaya ini mendapatkan penjelasan tentang jenis-jenis bencana alam dan bagaimana langkah-langkah yang dilakukan untuk menyelamatkan diri saat terjadi bencana alam.
Koordinator tim Kantor SAR Surabaya, Octavino Dellima mengatakan, proses penyampaian materi di kelas berlangsung interaktif, suasananya hidup, beberapa orang murid tampak antusias terhadap materi yang disampaikan dan bertanya pada hal yang belum dimengerti.
Suasana kelas menjadi lebih hidup saat para murid SDN IV Surabaya berani tampil maju ke depan, mempraktekkan cara berlindung saat terjadi gempa, serta tehnik evakuasi atau pemindahan korban bencana dengan menggunakan tandu lipat.
Salah seorang guru pendamping SDN Kertajaya IV Surabaya menyampaikan ungkapan terima kasih atas kedatangan tim Kantor SAR Surabaya di sekolah mereka dan memberikan pembekalan ilmu agar tidak panik saat menghadapi bencana.
Kedatangan tim Kantor SAR Surabaya ke SDN Kertajaya IV ini menjadi bagian dari pelaksanaan SAR Goes to School. SAR Goes to School merupakan program BASARNAS untuk mensosialisasikan tentang SAR kepada anak-anak sekolah, mulai dari PG hingga SMA, bahkan jenjang Perguruan Tinggi.
Kepala Kantor SAR Surabaya, Muhamad Hariyadi mengatakan, Kami senang melalui SAR Goes to School ini, bisa mengenalkan tentang profil BASARNAS juga membekali mereka dengan pengetahuan dasar tentang kesiapan menghadapi bencana. (Hms)